13 February 2025
Malam Nisfu Sya’ban atau malam pertengahan bulan Sya’ban tahun ini jatuh pada hari Kamis malam Jumat, 13 Februari 2025. Malam tersebut memiliki banyak keutamaan di antaranya: sebagai malam yang diberkahi (mubarakah), malam pembagian takdir (qismah wa at-takdir), malam penghapusan dosa (at-Takfir), malam diterimanya doa (al-Ijabah), malam kehidupan (al-hayat), sebagai hari rayanya malaikat, malam syafaat, malam kemerdekaan (al-‘Itqu), malam pembebasan (al-Baraah), dan malam hadiah (al-Jaizah).
Berkaitan dengan malam Nisfu Sya’ban Rasulullah Saw. bersabda yang artinya: “Apabila tiba malam Nisfu Sya’ban, maka malaikat berseru menyampaikan dari Allah, adakah orang yang memohon ampun maka Aku ampuni, adakah orang yang meminta sesuatu maka Aku berikan permintaannya. (HR al-Baihaqi dalam Syu’ab al-Iman).
Sebagai implementasi dari hikmah malam Nisfu Sya’ban di atas, semua santri Ma’had SMA Islam Sabilillah Malang menyelenggarakan kegiatan berdoa bersama diawali dengan membaca tawassul, surah Al-Fatihah, surah Yasin sebanyak tiga kali dan ditutup dengan berdoa. Suara gemuruh bacaan surah Yasin dan doa terdengar di segala penjuru ma’had. Mereka larut dalam kekhusyu’an untuk melangitkan sejuta doa dan harapan. Di antara doa dan harapan tersebut doa utama yang mereka ingin Allah kabulkan adalah karunia umur yang panjang di dalam ketaatan kepada Allah, dikaruniai rezeki ilmu, kesehatan, kedamaian, kesempatan berbuat baik dan lainnya. Harapan yang tidak kalah pentingnya adalah karunia tetap iman dan khusnul khotimah. Semoga semua doa-doa dan harapan benar-benar Allah kabulkan. Amien.