Jl. Terusan Piranha Atas No.135 Malang admin@sekolahsabilillah.sch.id
Follow us:
Publikasi Sekolah Islam Sabilillah Malang

Detail Karya

RANCANG2 BANGUN STERIL BOX BERBASIS UV-C dan SOLAR CELL

08 March 2024

Penulis:

MUHAMMAD2 FAKHRI ALDIANSYAH,MUHAMMAD RAIHAN,ROZAN LAUDZAI

Abstrak:

Virus2 corona merupakan pandemi yang mudah menyebar secara contagious. Virus Covid-19 sangat berbahaya dan dapat menyebar melalui uang, pakaian kerja, barang belanja online, dan masih banyak benda lainnya. Sampai saat ini diketahui terdapat 76.515 jiwa yang meninggal akibat virus covid-19. Salah satu upaya untuk memutus rantai virus adalah dengan cara sterilisasi. Pada penelitian sebelumnya benda- benda yang telah dipakai dari luar rumah di sterilkan menggunankan UV-C, akan tetapi hal ini kurang efektif dari segi ekonomi karena memakan biaya listrik yang mahal. Disisi lain, panel surya merupakan teknologi energi ramah lingkungan. Oleh karena itu diharapkan dapat menjadi solusi selain dari segi ekonomi juga dapat memanfaatkan energi alternatif dari matahari. Tujuan dari penelitian adalah untuk mensterilkan benda- benda menggunakan UV-C dan panel surya sehingga bebas dari bakteri maupun virus. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen. Eksperimen yang dilakukan adalah menguji steril box UV-C dan panel surya pada benda-benda yang telah dipakai dari luar rumah dengan variasi waktu yang berbeda yaitu 3 jam, 4 jam, dan 5 jam. Hasil eksperimen menunjukkan bahwa UV-C dan panel surya dapat digunakan untuk sterilisasi dan menghasilkan suhu yang paling tinggi yaitu 400C dengan lama sterilisasi 5 jam. Mikroorganisme diketahui tidak dapat tumbuh pada suhu yang sangat tinggi.

PDF (Bahasa Indonesia)
Translate