Raden Ajeng Kartini atau sering kita kenal dengan nama R.A. Kartini merupakan tokoh yang selalu memperjuangkan hak-hak wanita melalui berbagai pemikiran kritisnya. Perjuangan tersebut mengantarkan R.A. Kartini menjadi salah satu pahlawan nasional yang selalu dikenang melalui peringatan Hari Kartini setiap tanggal 21 April. Masyarakat di Indonesia selalu menyambut peringatan Hari Kartini dengan cukup meriah, tidak terkecuali dengan para siswa dan siswi SMP Islam Sabilillah Malang. SMP Islam Sabilillah Malang menyelenggarakan apel pagi untuk memperingati Hari Kartini Tahun 2025 pada hari Senin (21/04) di halaman depan Masjid Sabilillah Al-Irfan.
Apel pagi hari ini terasa berbeda dengan apel biasanya dikarenakan para siswa dan guru mengenakan baju adat ketika melaksanakan apel. Selain itu, jika petugas apel biasanya didominasi oleh siswa putra, maka seluruh petugas apel kali ini dijalankan langsung oleh siswi putri. Tidak hanya petugas apelnya, bahkan pembina apel peringatan Hari Kartini 2025 juga disampaikan langsung oleh salah satu guru wanita yakni Bu Ayu Fajaria Mulyono, S.Pd selaku Kepala TU dan Guru Bahasa Indonesia SMP Islam Sabilillah Malang. Selanjutnya kegiatan apel juga menampilkan berbagai bakat luar biasa dari siswi putri SMP Islam Sabilillah Malang yakni penampilan pembacaan puisi oleh Hauraqila Irly Hanifa (Kelas 8E) serta penampilan vocal group oleh Voicetastic yang terdiri dari Kayla Lani Kusuma (Kelas 9B), Arina Hilya El-Husna (Kelas 9C), Gianina Nawla Malaeka (Kelas 9D), dan Keisha Almira Firmansyah (Kelas 9E).
Pak Awwat Warta, S.Pd selaku Waka Humas dan Kesiswaan menyampaikan, “Peringatan Hari Kartini tahun 2025 menjadi hari yang spesial bagi SMP Islam Sabilillah Malang karena petugas apel hari ini sepenuhnya berasal dari siswi putri, termasuk para siswi yang menampilkan bakatnya berupa pembacaan puisi dan olah vokal. Tidak lupa kami dari pihak sekolah mengucapkan selamat Hari Kartini, semoga peringatan ini dapat menjadi jalan kesuksesan ananda untuk meraih prestasi.” Peringatan Hari Kartini tentu memberikan makna mendalam bagi seluruh siswa dan siswi SMP Islam Sabilillah Malang serta pengetahuan mereka mengenai sejarah nasional menjadi lebih luas. Pengetahuan inilah yang nantinya menjadi bekal mereka dalam mewujudkan dirinya sebagai pemimpin peradaban dunia yang berjiwa negarawan.