Jl. Terusan Piranha Atas No.135 Malang [email protected]
Follow us:

Dari Competition Day Menjadi GENIUSS: Inovasi SD Islam Sabilillah Malang 1 dalam Mengasah Potensi Anak Usia Dini

29 October 2025

Gambar Berita

SD Islam Sabilillah Malang 1, salah satu sekolah Islam di Kota Malang yang dikenal sebagai sekolah pemimpin peradaban dunia, kembali menggelar kegiatan lomba tahunan yang ditunggu-tunggu, yaitu GENIUSS (Great English, Math, Quran, and Science Sabilillah). Kegiatan ini merupakan transformasi dari ajang Competition Day yang kini hadir dengan konsep lebih inovatif dan berorientasi pada pengembangan potensi anak di bidang bahasa, sains, dan keislaman.

Acara GENIUSS 2025 diselenggarakan pada Selasa, 29 Oktober 2025, mulai pukul 08.00 hingga 11.30 WIB, bertempat di lingkungan SD Islam Sabilillah Malang 1. Sebanyak 30 peserta dari siswa TK kelas B se-Malang Raya turut ambil bagian dalam ajang bergengsi ini. Mereka bersaing secara sehat dalam menaklukkan tantangan cerdas GENIUSS yang menguji kemampuan berpikir kritis, kecakapan berbahasa, serta kecintaan terhadap Al-Qur’an.

Kegiatan ini berlangsung meriah dan penuh semangat karena juga terdapat banyak bazar makanan yang menarik. Para peserta tampak antusias menunjukkan kemampuan terbaiknya, sementara guru dan orang tua turut memberikan dukungan penuh. Ketua pelaksana kegiatan, Ibu Taufirul Hikmah, S.Pd., menyampaikan bahwa GENIUSS diharapkan menjadi wadah untuk menumbuhkan kecintaan anak terhadap belajar dan semangat berkompetisi secara positif sejak dini.

Sebagai bentuk apresiasi, semua pemenang mendapatkan piala, piagam, dan uang pembinaan. Melalui kegiatan seperti GENIUSS, Sekolah Sabilillah terus membuktikan komitmennya dalam melahirkan generasi unggul yang berilmu, berakhlak, dan siap menjadi bagian dari peradaban dunia yang lebih baik. (mel)

Translate