Jl. Terusan Piranha Atas No.135 Malang [email protected]
Follow us:

Merayakan Peran Santri dalam Membangun Bangsa

22 October 2024

Tanggal 22 Oktober diperingati sebagai Hari Santri Nasional, sebuah momentum untuk menghormati dan merayakan peran santri dalam sejarah dan pembangunan Indonesia. Di berbagai daerah, perayaan ini ditandai dengan berbagai kegiatan, mulai dari pengajian, lomba, hingga dialog kebangsaan.
Hari Santri ditetapkan berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 2015, sebagai pengakuan atas kontribusi santri dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Para santri, yang merupakan pelajar di pesantren, memiliki peran penting dalam menyebarkan nilai-nilai keagamaan dan kebangsaan.

SD Islam Sabilillah Malang 1 turut menggelar acara dengan pelaksanaan apel peringatan hari Santri. Acara ini dihadiri oleh seluruh siswa, guru, dan staf sekolah, bertujuan untuk menumbuhkan semangat kebangsaan dan keagamaan di kalangan generasi muda. Pada kesempatan ini, lapangan dipenuhi dengan lautan nuansa putih hijau baik siswa maupun guru dan tendik. Apel ini dimeriahkan dengan menyayikan lagu yalal wathon dan hari santri yang dipandu oleh tim paduan suara SDIS 1.

Usai apel, kegiatan dilanjutkan dengan kegiatan edukatif dengan menonton video tokoh perjuangan ulama dalam membangun Negara Indonesia dengan nilai-nilai agama. Siswa-siswa terlihat antusias mengikuti kegiatan ini dan menambah semangat mereka dalam merayakan Hari Santri. Dengan semangat Hari Santri, diharapkan generasi muda khususnya siswa siswi SDIS 1 untuk terus belajar dan berkontribusi dalam membangun bangsa. Hari Santri bukan hanya sekadar peringatan, tetapi juga menjadi pengingat akan pentingnya peran serta santri dalam menciptakan Indonesia yang lebih baik. Aamiin ya Robbal 'alamin.. (mel)

Translate