Jl. Terusan Piranha Atas No.135 Malang admin@sekolahsabilillah.sch.id
Follow us:
Sekolah Islam Sabilillah Malang - SISMA

Perjuangan Peserta Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tahun 2024 Berlanjut pada Tingkat Nasional

09 August 2024

Peserta Kompetensi Sains Madrasah (KSM) Tahun 2024 menjalani seleksi lanjutan KSM Provinsi pada hari Kamis (01/08) bertempat di MAN 2 Kota Malang. Peserta tersebut terdiri dari dari Tristan Rafa El Fatih (Kelas 9B) sebagai peserta KSM Provinsi Bidang IPS dan Shalahuddin Al Ayyubi (Kelas 9E) sebagai peserta KSM Provinsi Bidang IPA. Sedangkan, untuk peserta beregu terdiri dari Raihanah Rahmania Rumy (Kelas 9B), Ayisha Putri Widodo (Kelas 8D), dan Athiyya Farah Kamila (Kelas 8E) merupakan peserta Tim KSM Provinsi bidang Sosial Sains Terpadu (Matematika, IPA, dan IPS) yang memiliki nama tim “SMPIS HEBAT”. Para peserta didampingi oleh Bapak Farchan Firmansyah, S.Pd selaku Guru Pembina Olimpiade SMP Islam Sabilillah Malang.

Peserta menjalani seleksi KSM Provinsi kali dengan bersungguh-sungguh agar mereka dapat melanjutkan langkah menuju KSM Nasional. Mereka mengerjakan dan berusaha keras untuk menyelesaikan setiap butir soal yang diberikan. Khusus untuk Tim SMPIS Hebat, mereka bertiga tampak saling membantu dan mendukung satu sama lain agar mereka dapat segera menyelesaikan soal yang berikan. “Alhamdulillah kami dapat menyelesaikan soal sains sosial terpadu ini dengan lancar, kami berdoa semoga delegasi SMPIS dapat lanjut ke KSM Tingkat Nasional”, terang Raihanah Rahmania Rumy, salah satu anggota Tim SMPIS HEBAT.

Ternyata perjuangan mereka memberikan hasil sesuai dengan harapan yakni terdapat 2 (dua) peserta yang dinyatakan lolos KSM Provinsi serta masuk ke dalam jajaran 10 peringkat terbaik Nasional yakni Ananda Tristan Rafa El-Fatih dan Tim SMPIS HEBAT. Untuk Ananda Tristan sendiri menempati posisi peringkat ketujuh Nasional dalam KSM tingkat SMP/MTs bidang IPS, sedangkan Tim SMPIS HEBAT bertengger di peringkat kelima Nasional dalam KSM tingkat SMP/MTs bidang Sosial Sains Terpadu. Para Ananda ini nantinya akan melanjutkan seleksi KSM Nasional Tahap III (Final) di Ternate, Maluku Utara pada tanggal 3-8 September 2024. Semoga para Ananda yang berkompetisi di KSM Nasional diberikan kelancaran dalam menjalankan seleksi Final dan Grand Final agar dapat membawa pulang Medali Emas untuk SMP Islam Sabilillah Malang.

Translate