Jl. Terusan Piranha Atas No.135 Malang [email protected]
Follow us:

Ziarah Maqbarah Sunan Ampel dan Syaikhona Kholil, Ikhtiar Spiritual Sukses ASAT dan Studi Lanjut

13 May 2025

Asesmen Akhir Tahun (ASAT) merupakan bagian dari penilaian yang dilaksanakan pada akhir tahun pelajaran untuk mengukur sejauh mana keberhasilan proses pembelajaran di semester genap. Di Ma'had SMA Islam Sabilillah Malang Boarding School Sistem Pesantren, ASAT adalah bagian dari evaluasi pembelajaran yang dikhususkan bagi santri yang duduk di kelas X dan XI. Sedangkan santri yang duduk di kelas XII saat ini sedang berjuang melalui berbagai ujian agar bisa masuk ke perguruan tinggi yang diinginkan.
Persiapan secara materi dilakukan di kelas-kelas, baik kelas Dirasah Ma’had maupun kelas sekolah regular. Untuk menyiapkan santri agar sukses ASAT dan studi lanjut, santri perlu memiliki ketahanan mental spiritual yang mantap. Oleh karena itu mereka dibimbing agar selalu meningkatkan ibadah, banyak berzikir dan “ngalap” barokah dengan mengambil ibrah dari orang-orang salih termasuk para wali nusantara di antaranya adalah Sunan Ampel dan Syaikhona Kholil.
Sunan Ampel dan Syaikhona Kholil merupakan dua wali nusantara yang sangat dekat dekat Sang Pencipta. Terbukti meskipun keduanya telah tiada banyak orang yang menziarahi maqbarahnya. Ilmu yang tinggi dan akhlak yang terpuji menunjukkan keduanya memiliki semangat belajar yang harus diteladani. Dengan berziarah ke maqbarahnya semua santri bisa mengambil ibrah agar lebih semangat belajar untuk menghadapi ASAT dan persiapan studi lanjut di perguruan tinggi dengan tetap menjujunjug tinggi akhlak yang terpuji.

Translate